Suatu ketika saya mendapat amanah untuk mengurus pembuatan jaket sebuah komunitas. Saya termasuk orang yang tidak mau banyak repot, jadinya saya mencari di mesin pencari Google tempat pemesanan jaket yang tepat. Fokus saya, pembuatnya profesional, harga murah, cara odernya mudah.

Dalam waktu yang tidak begitu lama, saya berhasil menemukan satu perusahaan yang melayani jasa pembuatan jaket. Saya lihat portofolionya sudah banyak. Ada banyak sekali jaket yang sudah mereka buat. Desain-desainnya juga nampak bagus. Harga yang ditawarkan juga cukup murah.

Tanpa banyak ba-bi-bu, saya segera hubungi nomor kontak WA customer service perusahaan tersebut. Alhamdulillah mereka merespon dengan cepat. Saya pun sampaikan via WA tentang rencana saya membuat jaket untuk komunitas. Konsep saya jelaskan via WA. Awalnya saya dilayani bagian CS. Tapi karena pembicaraan sudah ke arah desain, akhirnya CS tadi membuatkan group WA dengan anggota tiga orang, yaitu saya, CS, dan satu orang mereka yang bertugas di bagian desain. Obrolan pun berlanjut di group WA kecil ini.

Orang bagian desain kemudian membuat mockup desain jaket tersebut. Beberapa kali saya sempat minta revisi. Akhirnya didapatkanlah mockup yang menurut saya bagus, lengkap dengan pilihan-pilihan ukurannya.

Gambar jaket (mockup) itulah yang kemudian saya posting di WA group komunitas sebagai bahan iklan. Akhirnya terdata siapa saja orang yang ingin memesan jaket. Mereka pun melakukan pembayaran ke saya, ada yang ketemu langsung, banyak juga yang via transfer.

Sebagian uang pembayaran tersebut saya gunakan untuk membayar DP ke perusahaan pembuat jaket via transfer bank. Proses pembuatan jaket senilai beberapa juta pun dimulai.  Sampai di proses ini, saya sama sekali tidak bertemu dengan siapapun dari pihak perusahaan pembuat jaket tersebut. Saya datang ke kantor mereka pun tidak pernah.

Beberapa waktu kemudian, jaket yang kami pesan sudah jadi. Kebetulan saya ada urusan ke kota, jadi saya gunakan waktu sekalian untuk ambil jaket. Sebenarnya jika minta dikirim, tentunya mereka juga akan sanggupi.

Pada waktu pengambilan jaket, saya pun ngobrol dengan orang-orang yang bekerja di sana. Dalam obrolan tersebut saya menjadi tahu bahwa :

  1. Produksi jaket tidak semuanya dilakukan di lokasi yang saya datangi tersebut. Mereka ada tempat produksi lain. Dugaan saya, tempat produksi lain itu adalah mitra penjahit mereka.
  2. Jaket yang kami pesan, produksinya dilakukan di penjahit yang ternyata masih satu kecamatan dengan saya. Cukup dekat jaraknya dari rumah saya. Tapi tentu saya tidak tahu siapa penjahit tersebut dan dimana alamat persisnya. Bisa jadi karena memang penjahit tersebut tidak punya website. Hanya fokus produksi saja.

Proses pembuatan jaket pun selesai.

Apa pelajaran yang bisa kita ambil dari kisah di atas ?

  1. Perusahaan pembuat jaket sangat mengoptimalkan penjualan online. Ini ditandai dengan dimilikinya website yang online dengan konten yang relevan dan sering diupdate.
  2. Tim CS yang sigap menjawab WA dengan respon cepat dan memberikan solusi untuk calon klien.
  3. Perusahaan pembuat jaket tersebut tidak harus memiliki mesin jahit dan tidak harus bisa menjahit. Proses produksi bisa mereka limpahkan ke mitra penjahit yang profesional.
  4. Mereka hanya harus menyiapkan beberapa bagian penting berikut :
    a. Website yang online dan masuk Index Google.
    b. Tim CS yang siap melayani orderan via WA.
    c. Tim bagian desain yang bisa membantu proses pembuatan mockup.

Tentu ada hal-hal lain pula yang harus mereka siapkan, namun secara pokok adalah tiga hal di atas.

Beberapa hal tersebut sama sekali tidak butuh modal besar. Jadi bisa langsung fokus ke pemasaran, khususnya pemasaran secara online.

Apakah Anda bisa menemukan inspirasi bisnis setelah membaca kisah di atas? Apakah masih perlu bantuan untuk mewujudkannya? Kami siap membantu Anda membangun bisnis yang mudah ditemukan di Google dan siap melayani orderan secara online. (www.satulangit.co.id)

Farid Ma’ruf